WEBSITE REKRUTMEN KAI Services

Website rekrutmen ini adalah resmi milik KAI Services. Situs ini hanya untuk rekrutmen. Situs ini tidak boleh disalin atau dimodifikasi dengan cara apa pun tanpa izin tertulis dari KAI Services. Tim Rekrutmen KAI Services memastikan bahwa informasi yang terdapat di website ini akurat dan benar. Segala informasi terkait rekrutmen hanya melalui website resmi KAI Services.

Sebagai pengguna dari website resmi rekrutmen, anda akan diminta untuk memberikan informasi pribadi tertentu, seperti nama Anda, data pribadi, rincian kontak, pendidikan dan dokumen/berkas dsb. Anda dapat mengakses informasi pribadi anda dengan login ke profil anda pada situs website kami. Anda kemudian dapat memperbarui, memodifikasi atau menghapus informasi pribadi Anda.

Kami menghargai privasi informasi pribadi Anda. Informasi pribadi yang dikumpulkan oleh KAI Services hanya akan digunakan untuk kepentingan rekrutmen. Profil atau data Anda di website bersifat rahasia. Harap diingat dan jangan pernah untuk menyebarluaskan kata sandi Anda kepada siapa pun.

PANDUAN REGISTRASI DAN APPLY LOWONGAN


UNTUK REGISTRASI, HARAP LAKUKAN LANGKAH-LANGKAH SEBAGAI BERIKUT :

  1. Baca seluruh panduan yang ada dengan seksama.
  2. Calon palamar dapat melakukan registrasi rekrutmen KAI Services kapanpun secara online melalui alamat website resmi rekrutmen KAI Services: https://karir.reska.id/
  3. Pastikan sebelum anda melakukan registrasi, anda sudah memiliki akun email yang aktif.
  4. Klik "Registrasi" untuk membuat akun pengguna (username) dan kata sandi (password)
  5. Konfirmasi akan dikirimkan langsung ke e-mail anda, harap ikuti langkah-langkah pada e-mail anda untuk secara otomatis akan dialihkan ke halaman rekrutmen
  6. Jika anda tidak dialihkan secara otomatis dari link e-mail anda, klik https://karir.reska.id sekali lagi lalu login sesuai nama pengguna dan kata sandi Anda
  7. Harap pastikan bahwa anda mengisi semua informasi pribadi yang diperlukan
  8. Meng-upload semua file
  9. Periksa email Anda untuk konfirmasi aplikasi, dan tunggu untuk langkah berikutnya

WASPADA PENIPUAN

HATI-HATI TERHADAP PENIPUAN YANG MENGATASNAMAKAN !!!

REKRUTMEN KAI Services

Diberitahukan kepada seluruh masyarakat di Indonesia, berkaitan dengan marak beredarnya pemberitahuan yang tidak benar mengenai rekrutmen KAI Services.

Perlu kami sampaikan bahwa informasi yang benar mengenai rekrutmen KAI Services adalah sebagai berikut :

  1. Semua informasi mengenai rekrutmen KAI Services diumumkan melalui website resmi KAI Services dengan alamat : https://karir.reska.id/
  2. Selain alamat website resmi tersebut dimohon untuk mengabaikannya, karena bukan merupakan informasi resmi dari manajemen KAI Services
  3. Rekrutmen KAI Services tidak dipungut biaya apapun, dimohon mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu meluluskan peserta rekrutmen
  4. Rekrutmen KAI Services sepenuhnya menggunakan website resmi dengan alamat tersebut diatas dan tidak melayanai surat menyurat

Demikian kami sampaikan dimohon masyarakat untuk berhati-hati terhadap informasi yang tidak benar terkait rekrutmen KAI Services.

Terima kasih.